Rabu, 26 November 2014

Web Usability


Web Usability
Web usability adalah salah satu faktor penting dalam mengembangkan sebuah web. Pengembang harus memahami prinsip-prinsip usability sebelum mengimplemen-tasikannya pada sebuah web. Menurut Jacob Nielsen, usability adalah sebuah atribut kualitas yang menilai tingkat kemudahan user interfaceuntuk digunakan. Usability juga mengacu kepada metode untuk meningkatkan kemudahan penggunaan selama proses perancangan.
Usability didefenisikan melalui lima komponen, yaitu :
A. Learnability
Learnability menjelaskan tingkat kemudahan pengguna untuk memenuhi task-task dasar ketika pertama kali mereka melihat/menggunakan hasil perancangan.
B. Efficiency
Efficiency menjelaskan tingkat kecepatan pengguna dalam menyelesaikantask-task setelah mereka mempelajari hasil perancangan.
C. Memorability
Memorability menjelaskan tingkat kemudahan pengguna dalam menggunakan rancangan dengan baik, setelah beberapa lama tidak menggunakannya.
D. Errors
Errors menjelaskan jumlah error yang dilakukan oleh pengguna, tingkat kejengkelan terhadap error dan cara memperbaiki error.
E. Satisfaction
Satisfaction menjelaskan tingkat kepuasan pengguna dalam menggunakan rancangan.

Sebuah web dengan usability yang buruk akan ditinggalkan oleh penggunanya. Berikut ini adalah kodisi yang akan membuat pengguna meninggalkan sebuah web:
-Web sulit digunakan.
-Homepage tidak menjelaskan tentang apa yang ditawarkan oleh perusahaan dan apa saja yang dapat        dilakukan oleh pengguna pada web tersebut.
-Pengguna mendapatkan adanya kesalahan pada web.
-Informasi web sulit dibaca dan tidak mampu menjawab pertanyaan-pertanyaan pengguna.

User Experience
User experience bisa berupa kesan yang diperoleh pengguna setelah menggunakan suatu perangkat lunak termaksud saat mengunjungi lamanwebsite. Kesan-kesan tersebut bisa berupa kesan positif, seperti : satisfiying, enjoyable, fun, entertaining, helpful, motivating, dan lainnya. Dan juga dapat berupa kesan negatif, seperti : boring, frustasing, annoying, dan lainnya.
Dalam membangun website, pengembang harus memperhatikan bagaimana caranya agar pengguna dapat merasakan kesan-kesan positif dan meminimalkan kesan negatif.


Rabu, 05 November 2014

WEB E-COMMERCE

E-Commerce atau bisa di sebut perdagangan elektronik,pengertian dari E-Comeerce sendiri adalah:Perdagangan elektronik (bahasa Inggris: electronic commerce atau e-commerce) adalah penyebaran, pembelian, penjualan, pemasaran barang dan jasa melalui sistem elektronik seperti internet atau televisi, www, atau jaringan komputerlainnya. E-commerce dapat melibatkan transfer dana elektronik, pertukaran data elektronik, sistem manajemen inventori otomatis, dan sistem pengumpulan data otomatis.
Industri teknologi informasi melihat kegiatan e-commerce ini sebagai aplikasi dan penerapan dari e-bisnis (e-business) yang berkaitan dengan transaksi komersial, seperti: transfer dana secara elektronik, SCM (supply chain management), pemasaran elektronik (e-marketing), atau pemasaran online (online marketing), pemrosesan transaksi online (online transaction processing), pertukaran data elektronik (electronic data interchange /EDI), dll.
E-commerce merupakan bagian dari e-business, di mana cakupan e-business lebih luas, tidak hanya sekedar perniagaan tetapi mencakup juga pengkolaborasian mitra bisnis, pelayanan nasabah, lowongan pekerjaan dll. Selain teknologi jaringan www, e-commerce juga memerlukan teknologi basisdata atau pangkalan data (databases), surat elektronik (e-mail), dan bentuk teknologi non komputer yang lain seperti halnya sistem pengiriman barang, dan alat pembayaran untuk e-dagang ini.

            pengaplikasian e commerce tersebut dapat dilihat dalam bisnis pada suatu web yang menyediakan fasilitas yang lumayan lengkap. Untuk mempermudah konsumen yang membutuhkan panduan dalam proses pembelian.Dalam website e-commerce itu, terdapat tata cara yang membantu konsumen dalam membeli sesuatu. Website ini adalah sebuah website layanan berbasis cloud yang memungkinkan kita memiliki website e-commerce (took online) pribadi, tanpa perlu mengurus hal teknis IT. Sehingga kita dapat fokus ke bisnis. Hal yang terkait penyiapan design web, setup server, domain, hingga maintenance, dan upgrade dilakukan terpusat oleh website tersebut sebagai provider.
-       Cara memiliki web toko online di website tersebuat adalah dengan mengisi form yang tersedia di halaman utama website tersebut. Setelah mengisi form tersebut kita akan mendapatkan email dan sms berisi informasi login ke admin web kita.

  • -       Jika kita mengorder atau mendaftar pada website tersebut, yang dapat kita peroleh adalah kita akan mendapatkan website toko online, dimana kita dapat memajang produk kita, mengatur stok, mengatur desain, mengatur pelanggan, mengatur order pembelian, mengatur rencana promosi dan marketing dibantu tools yang tersedia. Untuk melihat keterangan fitur dan fasilitas yang akan kita dapatkan juga disediakan dengan hyperlink yang tersedia.


  • -       Setelah kita mengisi form, kita akan mendapatkan sms dan email berisi password dan alamat web. Itu semua diperuntukkan pada konsumen untuk mengakses menuju halaman admisnistrasi toko online kita agar dapat  mengatur website yang sudah website ini siapkan. Kita juga dapat menggunakan login form pada halaman depan website ini untuk mengakses panel admin web toko web kita.


  • -       Domain yang terdapat pada website ini adalah alamat website yang tertera di kolom atas browser kita. Semua website selalu memiliki domain. Selalu ingat nama domain website kita agar kita dapat mengaksesnya. Domain tidak diperkenankan memiliki spasi atau karakter-karakter symbol dan selalu huruf kecil. Contoh :facebook.com atau twitter.com

 Website kita dapat diupgrade sesuai kebutuhan dan kapanpun. Website ini memiliki jenis paket sesuai dengan kebutuhan kita. Serta paket tersebut dapat dilihat dalam link yang telah disediakan di website ini. Begitu juga dengan informasi detail mengenai paket dan harga paket tersebut.
 Website untuk uji coba dan gratis juga tersedia dalam website ini. Website ini menyediakan versi trial gratis untuk 30 hari. Selain itu juga tersedia versi demo untuk melihat seperti apa website yang telah berjalan melalui hyperlink yang tersedia di dalam website ini.
 Tentunya kita harus membayar website yang kita miliki. Website dapat dibayar kapanpun kita inginkan, setelah membayar serta mengonfirmasi,  website ini akan menambahkan waktu pakai website sesuai dengan jumlah yang dibayarkan. Penambahan waktu pakai selalu dihitung dari waktu masa aktif habis, bukan pada saat pembayaran.

  • -       Cara pembayaran website kita adalah melalui pembayaran langsung melalui transfer ke rekening bank yang telah disediakan. Ini bertujuan untuk mempersingkat waktu dan mempermudah pembayaran. Biasanya akan disediakan nama bank, atas nama dan rekening.


  • -       Jika sudah melakukan pembayaran serta masuk dan diterima, website ini akan memberitahukan kepada kita bahwa pembayaran telah diterima dan diproses. Untuk cara konfirmasi pembayaran pun telah disediakan di website mengenai detail dan format untuk pembayaran per bulan atau per tahun. Dengan beberapa catatan yaitu konfirmasi pembayaran harus dilakukan di hari yang sama ketika kita transfer, pembayaran yang tidak melakukan konfirmasi tidak akan diproses.


  • -       Kita juga dapat menggunakan nama domain yang sudah pernah kita miliki sebelumnya dengan mengubah konfigurasu CNAME record DNS yang berisi tentang domain, ttl serta hostname. Konfirmasikan terlebih dahulu ke CS domain baru kita agar website ini dapat mengijinkan domain tersebut mengaksis server website ini.


  • Kita dapat menghubungi website ini ketika mendapatkan kendala atau masalah pada akun kita dengan menghubungi kontak yang tersedia di website ini atau pada link yang tersedia.


Jika kita memutuskan untuk tidak memperpanjang masa berlangganan kita, kita tidak dapat mengambil back up data milik kita yang tersimpan di website ini.
Kita tidak dapat login ke CPanel dan  mendapatkan scriptnya. Karena website ini berbasis software layanan dan pengguna hanya membayar sewa layanan, bukan membeli kode software.
Jika ada pembeli yang memesan barang, kita juga dapat langsung mengetahuinya segera melalui fitur notifikasi SMS dan email.
Data-data toko online kita disimpan dan dibackup karena website ini menyimpan dan menjaga data toko online kita secara berkala setiap  hari selama kita berlangganan.
Setelah mengetahui apa saja yang dapat kita peroleh melalui tuturan diatas, tidak ada salahnya kita juga dapat membuat website toko online kita sendiri. Selain menambah ilmu pengetahuan, kita juga dapat memperoleh penghasilan kita sendiri.